Hunian baru ramah lingkungan ini dirancang untuk meningkatkan keharmonisan keluarga milenial dan menciptakan ruang fleksibel untuk berbagai aktivitas sehari-hari.
KoranProperti.com (Jakarta) – Developer Integra Land bekerja sama dengan Integra Capital akan segera mengembangkan hunian baru di Sawangan awal tahun 2025.
Kerja bareng duo pengembang ini, akan menampilkan desain rumah yang memadukan kenyamanan dan fungsionalitas, dengan tetap mengedepankan kualitas hidup penghuninya.
Founder dan CEO Integra Land Dennies Khrisna mengungkapkan, potensi perekonomian kawasan Sawangan terus berkembang pesat karena didukung infrastruktur yang lengkap.
“Kami melakukan ekspansi properti strategis ke kawasan Sawangan, Depok sebagai jawaban atas tantangan industri properti yang terus meningkat,” ujar Dennies dalam siaran pers yang diterima koranproperti.com, Jumat pagi (25/10/2024)
PENTING DIBACA: Klaster Morizono Resmi Dibangun di Sawangan, Harganya Cuma Rp1,6 Miliaran
Selain itu, sambung Dennies, ekspansi properti ke area Sawangan, merupakan bagian dari rencana besar perusahaan untuk memperluas jangkauan bisnis di wilayah Jabodetabek, sekaligus memperkuat budaya kerja yang inklusif dan kolaboratif.
Pasar Properti Sawangan
“Permintaan pasar properti di Sawangan terus meningkat, dan konsumen menginginkan hunian yang nyaman, modern, dan ramah lingkungan,” tandasnya.
Proyek hunian baru ini, mengusung konsep open plan living dengan tipe rumah 84/120. Harganya dibanderol mulai dari Rp1,5 miliar.

Kerja sama Integra Land dengan Integra Capital, papar Dennies, diharapkan akan mampu mendukung pertumbuhan perusahaan dan memperkuat posisi Integra Land sebagai pemain utama industri properti di Indonesia.
PENTING DIBACA: Incar Generasi Milenial, Perum Perumnas Kembangkan Hunian Terjangkau di Barat Serpong
“Ekspansi properti ini sebagai langkah nyata dan komitmen kami untuk terus berkembang dalam industri properti dengan tetap menjaga nilai-nilai inklusivitas dan keberlanjutan,” tegas Dennies.
Properti di Sawangan terus berkembang pesat, karena di area sekitarnya banyak pembangunan proyek infrastruktur, seperti Tol Serpong–Cinere (JORR 2) yang sudah beroperasi, Tol Depok–Antasari (Desari) yang mempermudah koneksi menuju Jakarta.
Selain itu, ada rencana pembangunan MRT menuju Tangerang Selatan yang akan semakin memudahkan mobilitas penduduk di wilayah Sawangan.
Simak dan ikuti terus perkembangan berita dan informasi seputar dunia properti dan bahan bangunan melalui ponsel dan laptop Anda. Pastikan Anda selalu update dengan mengklik koranproperti.com dan google news setiap hari.
Hotline Redaksi 0812 8934 9614