LippoLand menyabet serangkaian penghargaan prestisius yang mencerminkan dedikasinya, melalui portofolio produk dan layanan yang berkualitas, tata kelola perusahaan, serta sumber daya manusia terbaik.
KoranProperti.com (Jakarta) – Lippoland secara resmi meluncurkan logo baru jelang tutup tahun 2024, Rabu (4/12/2024). Logo baru ini melambangkan komitmen perusahan untuk terus membangun proyek-proyek hunian berkualitas bagi masyarakat.
Sebagai perusahaan real estate terkemuka di Indonesia, LippoLand akan melanjutkan sumbangsih dan kontribusinya terhadap perkembangan industri properti, serta mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
CEO LippoLand David Iman Santosa mengatakan, visi, misi, dan logo baru ini merupakan representasi tekad perusahan untuk terus membuat LippoLand menjadi benchmark di industri properti Indonesia.
“Visi, misi, dan logo baru ini juga mencerminkan komitmen LippoLand untuk memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar David dalam siaran pers yang diterima koranproperti.com, Kamis (5/12/2024).
David menambahkan, LippoLand mewakili identitas korporat baru untuk segmen real estate PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR), Lippo Cikarang Cosmopolis, dan San Diego Hills.
Menurut David, LippoLand juga mengusung misi membangun hunian yang berkualitas dan kehidupan yang berkelanjutan melalui peningkatan produk berkelanjutan serta berupaya meraih kepercayaan dan loyalitas pelanggan.
Proyek Prestisius LippoLand
“Sejak perusahaan ini hadir di tahun 1980-an, LippoLand konsisten memberikan kontribusi signifikan terhadap industri properti di Indonesia. LippoLand hingga saat ini telah membangun 5 township, yaitu Lippo Village, Lippo Cikarang Cosmopolis, Tanjung Bunga Makassar, Holland Village Manado, dan Park Serpong,” papar David.
Selain itu lanjut David, LippoLand juga telah mengembangkan 12 large scale integrated development, yaitu Kemang Village, The St. Moritz Penthouses & Residences, City of Tomorrow, Park View Apartments, Nine Residence, Holland Village Jakarta, Embarcadero Suites, Millenium Village, Orange County, Lippo Office Tower St. Moritz, Lippo Thamrin, dan Lippo Tower Holland Village Jakarta.
BACA INI: Lima Besar Emiten Properti, LPKR Raih Pendapatan Tertinggi Sebesar Rp7,94 Triliun
“LippoLand telah berhasil menjual lebih dari 10.000 unit properti, melayani dan mengelola lebih dari 55.000 unit properti, serta menghadirkan taman pemakaman San Diego Hills yang dilengkapi dengan fasilitas kapel, gedung konvensi, restoran Italia, dan rekreasi. San Diego Hills merupakan salah satu tempat pemakaman di wilayah Jabodetabek yang memiliki fasilitas terlengkap dan terbaik,” ungkapnya.
Berkat beberapa proyek prestisiusnya, LippoLand menyabet serangkaian penghargaan bergengsi dan prestisius yang mencerminkan dedikasinya, melalui portofolio produk dan layanan yang berkualitas, tata kelola perusahaan yang profesional, serta sumber daya manusia terbaik.
“Hunian Park Serpong yang berdiri di atas lahan seluas 400 hektare meraih The Winner in Housing Project Kabupaten Tangerang dan The Winner in Millennial Home Design dalam ajang GPA People’s Choice Awards 2024 yang diselenggarakan Indonesia Property Watch (IPW) dan Rumah123,” ujar David.
Sejarah perjalanan panjang dalam bisnis properti, membuat LippoLand menjadi salah satu perusahaan real estate company yang matang, dan siap menyumbangkan beragam kontribusi positif bagi perkembangan industri propertti dan perumahan di Indonesia.
Lippo Group didirikan Mochtar Riady tahun 1950-an, dan sekarang dipimpin James Riady (anaknya Mochtar Riady). Perusahaan ini memulai usahanya dengan mendirikan Bank Lippo yang telah berganti nama dan berubah posisi sahamnya menjadi Bank CIMB Niaga. Perusahaan ini kemudian mengembangkan diri dalam bisnis properti yang kemudian berkembang di Indonesia dan Tiongkok.
Sejumlah proyek properti bergengsi garapan Lippo Group meliputi, kota satelit, perumahan, kondominium, perkantoran kelas A, pendidikan, pusat industri, pusat belanja, hotel, golf dan rumah sakit. Beberapa bisnis propertinya sudah sangat dikenal masyarakat antara lain, Lippo Karawaci, Lippo Cikarang, Rolling Hills Lippo Karawaci, dan Rolling Hills Karawang. Lippo juga memiliki properti sejenis di negara Tiongkok dan Singapura.
Simak dan ikuti terus perkembangan berita dan informasi seputar dunia properti dan bahan bangunan melalui ponsel dan laptop Anda. Pastikan Anda selalu update dengan mengklik koranproperti.com dan google news setiap hari.
Hotline Redaksi 0812 8934 9614